https://pasuruan.times.co.id/
Berita

Musda XI Partai Golkar Kabupaten Pasuruan, Nik Sugiharti Jadi Ketua DPD

Jumat, 30 Januari 2026 - 09:36
Musda XI Partai Golkar Kabupaten Pasuruan, Nik Sugiharti Jadi Ketua DPD Nik Sugiharti, terpilih sebagai Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Pasuruan dalam Musda XI. (Foto: istimewa)

TIMES PASURUAN, PASURUAN – Nik Sugiharti resmi terpilih secara aklamasi sebagai Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Pasuruan masa bakti 2026–2031, dalam forum Musyawarah Daerah (Musda) XI DPD Partai Golkar Kabupaten Pasuruan yang digelar di Hotel Royal Senyiur, Prigen, Kamis (29/1/2026).

Dalam Musda yang secara resmi dibuka oleh Ketua DPD Partai Golkar Jawa Timur, Dr H Ali Mufti itu. Nik Sugiharti atau yang akrab disapa Mbak Nick ini, meraih kemenangan mutlak. Politisi senior Partai Golkar tersebut melenggang mulus setelah mengantongi dukungan masif hingga 95 persen.

Dukungan tersebut berasal dari mayoritas Pimpinan Kecamatan (PK), serta seluruh organisasi sayap partai. Dengan dominasi suara ini, membuat mbak Nick menjadi calon tunggal dalam Musda XI partai beringin di Kabupaten Pasuruan. “Kemenangan ini adalah milik bersama. Saya mengajak semua kader untuk kembali ke rumah Golkar dan berjuang demi kebangkitan partai,” ujar Mbak Nick usai terpilih sebagai ketua.

Menyikapi agenda terdekat setelah menjadi Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Pasuruan, mbak Nick mengaku akan segera menata susunan kepengurusan secara lengkap dan melakukan konsolidasi internal partai secara total agar solid.

Diketahui sebelum musda, suhu internal Partai Golkar Kabupaten Pasuruan  sempat menghangat. Itu karena sebanyak 12 pengurus kecamatan (PK) dicopot jelang musda. Selanjutnya, mereka digantikan oleh plt.

Menanggapi hal tersebut, Nik menegaskan bahwa Musda XI telah memenuhi syarat legalitas formal sesuai dengan AD/ART Partai Golkar. Ia optimis setelah Musda, seluruh kader akan kembali bersatu dalam satu barisan. “Sudah sesuai legal formal kok,” ujarnya saat dihubungi. (*)

Pewarta : Robert Ardyan
Editor : Ferry Agusta Satrio
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Pasuruan just now

Welcome to TIMES Pasuruan

TIMES Pasuruan is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.